Saturday, September 29, 2018

Inilah Bus yang Digunakan Para Politisi untuk Kampanye

Menjelang Pemilu 2019 dan Pilkada 2018 yang lalu banyak politisi yang melakukan kegiatan sosialisasi, kampanye ataupun safari politik ke daerah-daerah pemilihannya. Untuk memudahkan mobilisasi tersebut dibutuhkan transportasi yang nyaman dan bisa memuat banyak orang tim pemenangan, maka dipilihlah bus sebagai sarana transportasinya. Namun yang digunakan bukanlah bus biasa, melainkan bus yang interiornya dibuat sedemikian rupa sehingga menyerupai ruang kerja atau pun seperti kamar tidur yang nyaman digunakan untuk istirahat. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut selain bisa dengan menyewa bus pariwisata yang sudah ada, tidak jarang pula mereka yang membeli unit baru.

Tapi tunggu... soal mewah atau gak itu relatif sih, soalnya bus AKAP reguler saat ini aja udah banyak yang menawarkan berbagai layanan yang bisa dibilang mewah juga, mulai dari sleeper bus, multikelas dalam satu unitnya, ada kursi pijat dan lainnya.

Saturday, September 22, 2018

Pilih #AyoNaikKereta atau #AyoNaikBus ?

Jalur Jakarta - Solo yang berjarak sekitar 500-an km sangatlah mudah diakses dengan berbagai moda transportasi umum, mulai dari pesawat di jalur udara serta kereta api dan bus untuk di jalur darat. Dengan tarif yang cukup kompetitif, penyedia jasa diharapkan bisa memenuhi kebutuhan penumpang selama di perjalanan. Apalagi ditambah dengan mulai selesainya sebagian Jalan Tol Trans Jawa yang membuat waktuh tempuh bagi yang menggunakan bus menjadi lebih cepat, dengan begitu persaingan moda transportasi khususnya jalur darat menjadi lebih kompetitif.

Wednesday, September 12, 2018

Perpanjang SIM di SIM Keliling yang Beroperasi Hari Minggu

Tiba waktunya untuk nya perpanjang masa berlaku SIM, awalnya udah ke Satuan Penyelenggara Administrasi (Satpas) SIM di Kebon Nanas waktu tanggal 25 Agustus 2018, udah dapet nomor antrean 133. Gak sengaja disana ketemu temen kampus beserta Babeh-nya.

Antrean udah sampai di nomor 115, kebetulan yang dipanggil Babeh-nya temen TS ini dan dapet info ternyata untuk yang masa berlakunya habis di September belum bisa dilayani (Babeh-nya temen TS habis berlaku SIM tanggal 02/09), baru mulai bisa dilayani di tanggal 31 Agustus 2018. Langsung lah TS pindah ke Gerai di Artha Gading, pas sampai disana belum buka gerainya, di pintunya tertulis untuk hari Sabtu bukamulai jam 12:00. Di kertas lainnya tertempel pengumuman hanya melayani perpanjangan SIM yang masa berlakunya minimal 7 hari sebelum habis dan kuota maksimal 50 orang. Waduh... ini sih auto gagal. Btw, ini dia sebagian keluh kesah warganet di Twitter.
Keluhan di Gerai SIM Mal Artha Gading. Sumber

Friday, September 7, 2018

Pertama Kalinya, Bus Double Decker hadir di Indonesia Timur

Primadona bodi Highlander. Sumber
Beberapa tahun belakangan ini moda transportasi bus antarkota sudah diramaikan dengan kehadiran bus tingkat atau double decker. Diawali dari Sumatera yang dioperatori oleh Sempati Star kemudian berlanjut ke Jawa yang dimulai Putera Mulya, hingga akhirnya kini mulai banyak operator yang mengoperasikan bus tingkatnya untuk reguler, seperti; Efisiensi, Paradep Trans, Agramas, Harapan Jaya, Lorena-Karina, Garuda Mas dan Nusantara. Bus tingkat tersebut didominasi menggunakan karoseri buatan Adiputro dan yang lainnya ada Rahayu Santosa dan Nusantara Gemilang sedangkan untuk chassis didominasi oleh Mercedes-Benz, Scania dan yang lainnya ada MAN.

Thursday, August 30, 2018

Cara Mengembalikan Bookmark Mozilla di Laptop yang di-Install Ulang

Mau berbagi trick nih, baru nyoba dan berhasil. Selagi masih inget ini. Haha..

Jadi kali ini TS mau berbagi trick/cara mengembalikan bookmark browser Mozilla Firefox dari laptop yang pernah di-install ulang. Ada syarat yang musti dipenuhi tapi, yaitu install ulang windows-nya tidak memformat drive: C, jadi nanti bakal ada folder Windows.old. Kalau udah terlanjur diformat, TS gak tahu caranya. Heheu...

Wednesday, August 29, 2018

Pengalaman Ikut Pelatihan di BLK Bekasi (CEVEST)

Brosur BLK Bekasi 2019. Sumber

Perhatian!
1. Sebelum bertanya, pastikan sudah membaca artikel ini.
2. Sebelum bertanya, coba lakukan pencarian [Ctrl + F], siapa tahu pernah ada pertanyaan yang sama.


Bisa dibilang ini salah satu langkah awal TS memulai karir pascakuliah. Selepas sidang kuliah, lamar-lamar pekerjaan tapi belum ada yang cocok menurut mereka (perusahaan yang dilamar). Sambil mengisi waktu luang, selain update blog ini tentunya, mulai kepikiran untuk mencari tempat kursus atau pelatihan. Sekitar Desember 2017 sewaktu mengurus keperluan akademik di kampus bertemu dengan kawan sekelas dulu, chit-chat udah kerja dimana, pernah dipanggil tes kerja dimana, tesnya ngapain aja... ya biasalah obrolan anak fresh graduate. Wqwqwq..

Woh ternyata dia juga bercerita kalau pernah ikut pelatihan di BLK.

Wait.. sebelum lebih jauh, ini sekilas profil dari BLK...
Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja (BBPLK) Bekasi lebih dikenal dengan nama CEVEST yang merupakan kepanjangan dari Centre for Vocational and Extention Service Training. CEVEST didirikan pada tahun 1985 dengan bantuan dari pemerintah Jepang sebagai bentuk kerjasama dalam rangka pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) di kawasan ASEAN. CEVEST diresmikan oleh Perdana Menteri Jepang, Zenko Suzuki, sementara dari Indonesia diwakili oleh Sudomo selaku Menteri Tenaga Kerja dan Hartanto sebagai Menteri Perindustrian.