Home

Thursday, July 13, 2017

Layanan Pesan Tiket Bus Online dari Operator Bus Antarkota

Rosalia Indah. Sumber
Penggunaan internet yang semakin mudah saat ini mendorong operator bus untuk membuat inovasi. Misalnya saja inovasi dalam hal pemesanan tiket secara online. Manfaat dari adanya layanan pemesanan tiket online, yaitu:
  • Booking dan pembelian tiket bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja pada komputer yang sudah terhubung jaringan internet.
  • Menghemat waktu karena tidak perlu mendatangi agen atau kantor perwakilan.
  • Bisa memilih dan memesan bus dan kursi sesuai keinginan.
  • Meminimalisir tertipu oleh oknum calo.
  • Meminimalisir terjadinya satu seat yg double dengan penumpang lain.
Dari hasil pengamatan TS, ada beberapa operator bus yang sudah mulai menerapkan layanan pemesanan tiket online, baik yang hanya bisa diakses oleh agen ataupun yang sudah bisa diakses oleh publik untuk mempermudah calon penumpangnya.

Berikut ini operator bus yang sudah melayani pemesanan tiket online dan bisa diakses oleh publik:

1. Gunung Harta

Gambar 1.1
Pemesanan tiket online Gunung Harta untuk saat ini hanya tersedia untuk divisi Bali aja. Menurut website-nya, pembayaran tiket bisa via transfer ke BRI dan BCA. Link website-nya yaitu gunungharta.com. Berikut adalah tampilan pada website tersebut:

Gambar 1.2

Gambar 1.3

Selanjutnya tinggal lengkapi data diri dan pilih kursi aja.

2. Kramat Djati

Gambar 2.1

Pemesanan tiket online Kramat Djati untuk saat ini hanya tersedia untuk divisi Bandung aja. Pembayaran tiket online Kramat Djati menggunakan Electronic Pay (BCA Klikpay, Mandiri Clickpay, Madiri eCash, ePay BRI) dan Kartu Kredit. Link website yaitu kramatdjati.co.id. Selain di website, ada juga aplikasinya di Google Play Store, namanya Kramat Djati Mobile.

Gambar 2.2

3. Lorena-Karina

Gambar 3.1

Link website pemesanan tiket online Lorena-Karina yaitu publiceticketing.lorena-transport.com. Sebelumnya, pengguna diwajibkan untuk registrasi terlebih dahulu pada website tersebut, karena ketika TS uji coba, langkah TS harus terhenti ketika akan memilih tempat duduk, hanya bisa sampai cek harga aja. Pembayaran dapat dilakukan melalui kartu kredit, Doku Wallet, Mandiri Clickpay, Transfer ATM dan Alfamart.

Gambar 3.2
Untuk melanjutkan ke langkah berikutnya, pengguna harus log in terlebih dahulu di website tersebut.

4. Pahala Kencana

Gambar 4.1

Link website pemesanan tiket online Pahala Kencana yaitu pahalakencana.co.id. Selain via web, ada juga di Google Play Store, namanya Pahala Kencana.

Gambar 4.3

Gambar 4.2

5. Budiman

Gambar 5.1

Budiman merupakan perusahaan jasa transportasi AKAP yang berdomisili berpusat di Kota Tasikmalaya - Jawa Barat. Bus Cepat Budiman jalur reguler melayani berbagai kelas mulai dari Best In Class, Super Executive, First Class, Executive dan Bisnis Class. Link website pemesanan tiket online Budiman yaitu budiman.co.id atau melalui aplikasi android Budiman Mobile.

Duh.. sayangnya web-nya lagi dalam pemeliharaan, Gan, pada saat itu.

6. Bejeu

Gambar 6.1

Bejeu merupakan pemain Muriaan asal Jepara. Identik dengan livery-nya yang berwarna hitam dan pada kaca depan terdapat sticker "Black Bus Community". Pemain Muriaan terkenal akan bis-bisnya yang bagus dan servisnya yang memuaskan. Salah satu pemain Muriaan yang melakukan inovasi dengan pemesanan tiket online yaitu Bejeu. Link website pemesanan tiket online Bejeu yaitu bejeu.com. Ga cuma di web, di Google Play Store juga ada aplikasinya, namanya e-Bejeu Android.

Sama kayak web-nya Budiman, Gan, masih dalam pemeliharaan.

7. Primadona

Gambar 7.1

Nama Primadona mungkin masih terdengar asing buat para pembaca, mungkin karena jarang muncul di media. Primadona merupakan salah satu yg beroperasi di Pulau Sulawesi. Link website pemesanan tiket online. Primadona yaitu primadonabus.com, untuk metode pembayarannya bisa via Mandiri dan BRI. Di Google Play Store juga ada aplikasinya, namanya Bus Primadona.

Gambar 7.2

Gambar 7.3

8. Bintang Timur

Gambar 8.1

Sama seperti Primadona, mungkin masih terdengar asing, mungkin karena jarang muncul di media. Bintang Timur merupakan salah satu PO yg beroperasi di Pulau Sulawesi. Sebelumnya, pengguna diwajibkan untuk registrasi terlebih dahulu pada website tersebut untuk bisa melakukan pemesanan tiket. Link website pemesanan tiket online Bintang Timur yaitu pobintangtimur.com.

Gambar 8.2

9. Efisiensi

Gambar 9.1

Efisiensi adalah perusahaan jasa transportasi darat yang berkedudukan di Kebumen, Jawa Tengah. Bus dengan kelas PATAS Executive ini melayani trayek Jogja – Cilacap P.P., Jogja - Purwokerto P.P. dan Jogja - Purbalingga P.P.. Layanan tiket online-nya untuk saat ini cuma ada di Google Play Store aja, Gan, nama app-nya EFISENSIKU. Berikut adalah tampilan aplikasinya tersebut:

Gambar 9.2

Gambar 9.3

UPDATE

10. Borlindo


Borlindo yang bernaung dibawah PT Borlindo Mandiri Jaya, merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di bidang jasa transportasi umum. Armada Borlindo didukung oleh Scania dan Mercedez Benz.

Walaupun merupakan perusahaan baru, Borlindo berkomitmen untuk memberi pelayanan terbaik kepada setiap penumpang. Borlindo melayani trayek Makassar - Toraja P.P.. Link website pemesanan tiket online Borlindo yaitu borlindo.com, untuk pembayaran bisa melalui transfer ke Bank Mandiri dan BCA. Saat ini pemesanan tiket sudah bisa melalui aplikasi Borlindo yang bisa diunduh di Google Play Store.


11. Rosalia Indah


Rosalia Indah merupakan salah satu PO di Pulau Jawa yang telah lama eksis dan tentunya sudah memiliki nama besar. PO asal Palur, Jateng ini memiliki cukup banyak varian kelas untuk bus malamnya, seperti Patas, VIP, Executive, Executive Plus, Super Executive, Executive Plus SHD dan Super Top SHD, beberapa kelas tersebut menggunakan chassis premium terbaru seperti Scania K360. Link website pemesanan tiket online Rosalia Indah yaitu rosalia-indah.co.id, menurut website-nya metode pembayaran bisa melalui Mandiri ecash, Mandiri Clickpay, Mobile Cash BRI, Permata Bank, CIMB Clicks, e-Pay BRI, BCA Klik Pay, ATM BCA dan Indomaret. Kini tersedia juga aplikasi mobile-nya di Play Store Rosalia Indah Transport. Ini cerita ane sewaktu beli tiket online Rosin.


12. DAMRI


PO plat merah ini belum lama meluncurkan layanan pemesanan tiket online yang dapat dilakukan melalui smartphone berbasis Android. Aplikasi yang bernama Damri sudah bisa diunduh di Play Store. Namun untuk sementara ini hanya bisa melayani pemesanan rute Gambir - Lampung. Terlihat di aplikasi, metode pembayaran bisa melalui Alfamart.



Untuk sementara hanya PO-PO di atas aja yang TS ketahui telah menerapkan layanan pemesanan tiket online. TS sendiri sih juga belum pernah menggunakan layanan tersebut. Hehe.. Dengan adanya inovasi pemesanan tiket online ini, kita sebagai calon penumpang jadi punya pilihan untuk memesan tiket, mau pake cara konvensional dengan menghubungi agen via telepon/SMS/chat atau online via website. Oiya perlu diingat ya, sebelum menggunakan layanan online tersebut coba dibaca dulu petunjuknya di web masing-masing, biar ga tersasar.

Dan semoga dengan adanya layanan pemesanan tiket online ini, tidak menggantikan keberadaan tiket sampul menjadi tiket thermal. Biar tetap ada yang bisa dikoleksi :)

UPDATE

13. Gunung Harta Transport Solutions (GHTS)


Setelah Gunung Harta divisi Bali sudah meluncurkan layanan tiket online terlebih dahulu, berikutnya Gunung Harta Transport Solutions (GHTS) yang merupakan divisi Malang juga punya layanan tiket online yang bisa diakses di ghtiket.solutions/online atau aplikasi android . GHTS ini melayani trayek Jabodetabek - Jateng/Jogja/Jatim.


13. Sudiro Tungga Jaya (STJ)


Aplikasi STJ bisa diunduk di play store
Beli tiket bus PO Sudiro Tungga Jaya online


Eh.. tiket selembaran yang ada tulisan tangan agen juga ga masalah sih.
Tiket sampul dan tiket selembaran


Simak diskusinya di Forum Kaskus, Gan!

1 comment:

  1. sumber alam min, cuman belum pernah nyobain masih eksis engga

    ReplyDelete